Nasi Krawu

Mengupas sesuatu tentang Gresik itu memang banyak sekali. Pertama, dikenalnya sebagai kota santri dan kedua, terkenal dengan banyaknya kuliner khas yang menjiwai dalam tubuh kota Gresik. 

Nasi Krawu

Nah, daripada penasaran yuk kenalan dengan kuliner Gresik “Nasi Krawu”. 


Secara umum, Nasi Krawu merupakan makanan yang tediri dari nasi putih dipadu suwiran daging sapi dengan padanan rempah-rempah yang khas dan kecap manis turut mewarnai ditambah serundeng warna kuning dan merah. 

Serundeng kuning rasanya manis, sedang serundeng merah serasa pedas.

Rasanya lebih khas kala dilengkapi dengan sambel yang pedas hingga nendang di lidah. Sambel itu terbuat dari petis, terasi dan cabe.

Tentunya para penikmat Nasi Krawu paham betul mengenai varian yang tersedia. Kadang kala terdapat warung yang menyajikan Nasi Krawu dengan guyuran kuah semur yang bercampur dengan jeroan seperti babad dan usus serta ada juga menyajikan cara kering dengan alasan agar tetap awet jika dibuat bekal dalam bepergian. 

Uniknya, asal muasal Nasi Krawu Sampai saat ini tidak ada literatur resmi yang menyebut asal muasal makanan ini sebagai masakan khas Gresik. Namun, banyak versi yang berkembang di masyarakat. 

Hanya yang menarik, hampir sebagian besar para penjual Nasi Krawu adalah pendatang dari Madura. Lihat saja nama-nama mereka yang masih lekat dengan panggilan Buk, panggilan khas untuk perempuan asal Madura.

Dahulu, ketika Pelabuhan Gresik menjadi arus keluar masuknya barang membuat para penjual nasi asal Madura membuka bedak di pelabuhan yang dibuka pertama Nyai Ageng Pinatih tersebut. Tidak ada yang tahu, maskan yang dijual itu bakal dibernama Nasi Krawu dan menjadi makanan khas Gresik.  

Waktu itu, para wanita Madura itu menjual nasi yang murah. Supaya harganya sesuai dengan kantong para kuli bongkar muat pelabuhan, para penjual membuat harga semurah mungkin. Salah satunya dengan memasak daging sisa dan disuwir-suwir.

Supaya kuat dan tahan lama, maka para penjual itu membuat bungkus dari daun pisang. 

Selain itu, nasi putih yang sudah tanak, diangkat dan dikipasi hingga embunnya menguap. Akibatnya, nasi yang tanak tidak bercampur dengan air. 

Kendari dahulunya merupakan makanan khas para kuli bongkar muat di pelabuhan, namun saat ini Nasi Krawu merupakan masakan khas Gresik. 

Tentu ini merupakan kuliner khas yang telah beradaptasi dengan selera masyarakat Gresik. Dengan Selera rasa yang khas Gresik, pantas kiranya masakan tersebut menjadi salah satu kuliner nusantara favorit di Indonesia. 

Di Masyarakat, ada kalimat yang menyatakan tidak lengkap bila ke Gresik, belum mencicipi Nasi Krawu.


Comments

Popular posts from this blog

Resep Ayam Kremes

Sambal Cabai Hijau Resep Makanan Khas Padang

Resep Steak Daging Sapi